Terimakasih sudah berkunjung ke blog saya, jangan lupa untuk meninggalkan jejak ya dengan memberi comment pada postingan saya.

Kombinasi Keterampilan Gerak Permainan Sepak bola


Anda telah mempelajari konsep variasi permainan sepak bola. Sekarang Anda akan mempelajari kombinasi gerak permainan sepak bola, di antaranya keterampilan memberhentikan dengan mengumpan, mem- berhentikan dengan menendang, dan menggiring dengan mengumpan.
Pembelajaran variasi dan kombinasi keterampilan gerak dasar (mengum- pan dan mengontrol bola mengunakan kaki bagian dalam dan luar) serta menahan bola dengan telapak kaki harus dilakukan dengan koordinasi yang baik.
A.   Menendang/mengumpan bola dengan menggunakan kaki bagian dalam, luar, dan punggung kaki dengan arah bola datar dan melambung
Pelaksanaannya dapat dilakukan sebagi berikut.
1.    Lakukan secara berpasangan.
2.    Berdiri saling berhadapan dengan jarak ± 5 m.
3.    Bola dilambungkan oleh teman.
4.    Latihan ini dilakukan di tempat, dilanjutkan dengan bergerak maju- mundur, dan bergerak ke kanan dan kiri.
5.    Lakukan berulang-ulang dan bergantian untuk menanamkan nilai- nilai kerja sama, keberanian, sportivitas, dan kompetitif.

B.    Menendang/mengumpan bola menggunakan kaki bagian dalam, luar, dan punggung kaki secara langsung dengan arah bola datar, melambung, dan melengkung melewati tengah gawang atau atas gawang
Pelaksanaannya dapat dilakukan sebagai berikut.
1.    Dilakukan secara berpasangan atau kelompok.
2.    Berdiri saling berhadapan di antara gawang dengan jarak ± 7 m.
3.    Dilakukan di tempat dan dilanjutkan bergerak ke kanan dan ke kiri.
4.    Lakukan berulang-ulang dan bergantian.
5.    Latihan ini dilakukan untuk menanamkan nilai-nilai kerja sama, keberanian, sportivitas, dan kompetitif.

C.   Pembelajaran variasi dan kombinasi keterampilan gerak dasar menghentikan bola
1.    Menghentikan bola dengan menggunakan kaki bagian dalam, luar, punggung, dan telapak kaki dengan arah bola datar dan melambung
Pelaksanaannya dapat dilakukan sebagai berikut.
a.    Latihan ini dilakukan secara berpasangan/berkelompok.
b.    Berdiri saling berhadapan dengan jarak ± 5 m.
c.    Bola dipantulkan, digulirkan, dan dilambungkan dari depan.
d.    Latihan ini dilakukan di tempat, dilanjutkan maju-mundur dan menyamping.
e.    Lakukan berulang-ulang dan bergantian.
f.     Latihan ini dilakukan untuk menanamkan nilai-nilai kerja sama, keberanian, sportivitas, dan kompetitif.

2.    Menghentikan bola dengan menggunakan kaki bagian dalam, luar, punggung dan telapak kaki dengan arah bola datar dan melambung
Pelaksanaannya dapat dilakukan sebagi berikut.
a.    Berdiri saling berhadapan dengan jarak ± 5 m.
b.    Bola ditendang/dioper secara bergantian.
c.    Dilakukan  secara berpasangan/berkelompok
d.    Latihan ini dilakukan di tempat, dilanjutkan dengan bergerak maju, mundur, dan menyamping.
e.    Lakukan berulang-ulang dan bergantian.
f.     Latihan ini dilakukan untuk menanamkan nilai-nilai kerja sama, keberanian, sportivitas, dan kompetitif.

D.   Pembelajaran variasi dan kombinasi gerak dasar menggiring bola
1.    Menggiring bola dengan menggunakan kaki bagian dalam, luar, dan punggung kaki
Pelaksanaannya dilakukan sebagai berikut.
a.    Latihan ini dilakukan secara perorangan atau berkelompok.
b.    Berdiri membentuk satu barisan ke belakang dengan jarak antara satu dengan yang lain ± 2 m.
c.    Dilakukan dengan mengikuti gerak teman yang berada di depannya.
d.    Lakukan berulang-ulang dan bergantian.
e.    Latihan ini dilakukan untuk menanamkan nilai-nilai kerja sama, keberanian, sportivitas, dan kompetitif.

2.    Menggiring bola dengan menggunakan kaki bagian dalam, luar, dan punggung kaki
Pelaksanaannya dapat dilakukan sebagi berikut.
a.    Berdiri berbanjar dengan jarak antara satu dengan yang lain ± 2 m.
b.    Menggiring bola dengan menggunakan kaki bagian dalam, kaki bagian luar, dan punggung kaki dilakukan dengan mengikuti gerak teman yang berada di depannya.
c.    Lakukan berulang-ulang dan bergantian.
d.    Dilakukan untuk menanamkan nilai-nilai kerja sama, keberanian, sportivitas, dan kompetitif.

3.    Menggiring bola dengan menggunakan kaki bagian dalam, luar, dan punggung kaki
Pelaksanaannya dapat dilakukan sebagi berikut.
a.    Berdiri membentuk satu banjar dengan jarak antara satu dengan yang lain ± 2 m.
b.    Buat satu lingkaran yang di dalamnya terdapat bendera yang ditancapkan sebagai rintangannya.
c.    Antarsesama teman tidak boleh bersentuhan.
d.    Latihan ini dilakukan secara perorangan dalam bentuk kelompok.
e.    Lakukan berulang-ulang.
f.     Latihan ini dilakukan untuk menanamkan nilai-nilai kerja sama, keberanian, sportivitas, dan kompetitif.

4.    Posisi pemain dalam permainan sepak bola
Pemain-pemain yang mengambil bagian aktif dalam formasi W-M adalah:
a.    Belakang kanan
b.    Belakang kiri
c.    Poros halang
d.    Gelandang kiri
e.    Gelandang kanan
f.     Kanan luar
g.    Kanan dalam
h.    Penyerang tengah
i.     Kiri dalam
j.     Kiri luar
k.    Penjaga gawang

Pemain-pemain yang mengambil bagian aktif dalam formasi 4 – 2 – 4 adalah:
a.    Belakang kanan
b.    Poros halang
c.    Poros halang
d.    Belakang kiri
e.    Gelandang kiri
f.     Gelandang kanan
g.    Kanan luar
h.    Kanan dalam
i.     Kiri dalam
j.     Kiri luar
k.    Penjaga gawang




Share :

0 comments:

Post a Comment

loading...

Advertising

 
close