Terimakasih sudah berkunjung ke blog saya, jangan lupa untuk meninggalkan jejak ya dengan memberi comment pada postingan saya.

Profil Sekolah

Share :

SEJARAH SMK PGRI 5 JEMBER
SMK PGRI 05 JEMBER berdiri pada tahun 1970 dengan nama SMEA Persiapan. Kata Persiapan di belakang nama SMEA bermakna, para pendiri waktu itu berharap sekolah ini nantinya dapat menjadi cikal bakal berdirinya SMEA NEGERI di Kencong.
Sekolah ini didirikan oleh tokoh masyarakat kencong antara lain :
1. Bapak Purnaman, Sinder PG.
2. Bapak Hadi Mawaryo, Kepala SMP I Kencong
3. Bapak YP. Soerachman, BA, Wakil Kepala SMP I Kencong.
4. Bapak Subardi, Mantri PN Garam Kencong.
Mula-mula sekolah ini bertempat di SMP I Kencong, dengan Kepala Sekolah Bapak Hadi Mawaryo, pelajaran berlangsung pada sore hari (masuk sore). Dalam perkembangan selanjutnya, dengan jumlah siswa yang semakin banyak dan adanya aturan sekolah swasta tidak boleh bertempat di sekolah negeri, maka SMEA Persiapan pindah ke SMP Katolik, SDN 4 Kencong dan SDN 3 Kencong.
Pada tahun 1976 ada keharusan dari pemerintah bahwa sekolah swasta harus bernaung di bawah yayasan, maka mulai saat itu SMEA Persiapan bergabung dengan Yayasan PGRI dan namanya berubah menjadi SMEA PGRI.
Barulah pada tahun 1998 dengan pendataan sekolah dilingkungan PGRI Jember, akhirnya berubah nama SMK PGRI 05 JEMBER.
Sampai dengan tahun 2018 sudah ada 6 (enam) orang yang pernah memegang tampuk pimpinan di SMK PGRI 05 JEMBER yaitu :
1. Bpk. Hadi Mawaryo
2. Bpk. YP. Soerachman, BA
3. Bpk. Dirun, A.Md
4. Bpk. Drs. Sujono
5. Bpk. Liswiadji, S.Pd
6. Bpk. Saiful Anwar, S.Pd

PAKET KEAHLIAN
Pada awalnya SMK PGRI 05 JEMBER hanya memiliki 3 Program Keahlian yaitu Sekretaris, Tata Buku dan Tata Niaga.
Saat ini terdapat 6 (enam) Paket Keahlian yaitu :
1. Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran, dibuka pada tahun 1986
     Ketua Paket Keahlian : Dra. Sri Hartatik
2. Akuntansidan Keuangan Lembaga, dibuka pada tahun 1971
    Ketua Paket Keahlian : Lupi Marta Dian Perdana, S.Pd
3. BisnisDaring dan Pemasaran, dibuka pada tahun 1971
     Ketua Paket Keahlian : Masfud, S.Pd
4. RekayasaPerangkat Lunak, dibuka pada tahun 2008
     Ketua Paket Keahlian : Agus Budi Setiyawan, S.Kom
5. Teknik dan BisnisSepeda Motor, dibuka pada tahun 2010
     Ketua Paket Keahlian : Isa Anshori, ST
6. Multimedia, dibuka pada tahun 2014
     Ketua Paket Keahlian : M. Adidul Hikam, S.Kom  

ALAMAT SMK PGRI 5 JEMBER
Jl. Krakatau No. 60 Kencong – Jember
Kodepos : 68167
Telp/Fax : 0336 - 321378


0 comments:

Post a Comment

loading...

Advertising

 
close